Pemda Gelar Pasar Murah, Ketua PPP Bone Sebut Layak Di Apresiasi, Begini Alasannya !

Ketua DPC PPP Bone Khairul Amran mengapresiasi program pasar murah pemkab bone

LISTINGNUSANTARA.COM, BONE,-Ketua DPC PPP Bone Khairul Amran mengapresiasi program pasar murah yang dilaksanakan Pemerintah Daerah Bone Di Lapangan Merdeka Watampone, Selasa 22/03/2022

Kegiatan itu dinilai sebuah inovasi positif dalam rangka membantu masyarakat dalam menyediakan kebutuhan pokok dengan harga terjangkau sehingga hadirnya program pasar murah tersebut mampu mengirit kantong ibu-ibu rumah tangga.

“Tentu saja kita dukung dan berikan apresiasi karena pemerintah daerah sudah melaksanakan pasar murah di tengah kondisi yang memang dinilai perlu melakukan langkah-langkah tersebut untuk membantu masyarakat” terang politisi muda PPP Bone itu

Selain itu, Khairul berharap kegiatan tersebut dilakukan tidak hanya sekali saja, namun Pasar Murah seperti itu kata dia akan lebih ideal jika dilakukan juga di kecamatan kecamatan yang jauh dengan kota watampone

Baca juga:  Ketua Fraksi Nasdem Bone Diganti, Akademisi Sebut Lilo Sudah Jadi Ikon Nasdem Harusnya di Pertahankan  

“Ini merupakan salah satu bentuk kepedulian dari pemerintah daerah. Karena ini tentunya akan sangat membantu masyarakat. Makanya kita juga berharap agar bisa dilaksanakan secara berkelanjutan dan merata, misalnya dilakukan serentak di 27 Kecamatan di Bone,” harap Khairul

Diketahui pasar murah tersebut dilakukan dalam rangka menyambut Hari Jadi Bone yang ke 692 serta menjaga ketahanan pangan di Bone,

Kegiatan pasar murah ini dilaksanakan mulai 22 Maret hingga 24 Maret mendatang. Berbagai kebutuhan pokok dijual ditempat ini dengan harga lebih murah dari harga pasaran (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *