LISTINGNUSANTARA.COM, BONE— Dari hasil pemeriksaan administrasi dan lapangan penggunaan dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS) dibeberapa Sekolah Dasar (SD) dan Sekolah Menengah Pertama (SMP) di Bone ditemukan sebanyak 14 Sekolah bermasalah Surat Pertanggung Jawaban (SPJ) nya
Permasalahan SPJ tersebut dikarenakan penggunaan dana yang tidak sesuai dengan juknis yang ada, dari beberapa Sekolah yang diperiksa ditemukan sebanyak 7 SD dan 7 SMP bermasalah SPJnya
Sekretaris Dinas Pendidikan (Disdik) Bone Nursalam mengatakan, sekolah yang ditemukan melanggar SPJ akan diberikan tindakan khusus agar kedepan tidak terulang kembali
Bahkan katanya, Permasalahan tersebut kekungkinan tidak hanya terjadi di 14 Sekolah saja
“Iya, sementara kami temukan 14 sekolah yang SPJ nya diketahui tidak sesuai ketentuan, namun akan terus diselediki kemungkinan bukan hanya 14 sekolah ini yang SPJ nya bermasalah, dari sekolah yang ditemukan akan di beri pembinaan”.terangnya
Lanjut Nursalam, terkait penyusunan SPJ kata dia telah diberikan penegasan agar lengkap dan sesuai dengan juknis yang ada
“Kami sudah menyampaikan pihak sekolah dalam memperhatikan kelengkapan administrasi, tetapi akan terus diusut setiap sekolah di Bone agar masalah ini tidak terjadi lagi”kuncinya